Destinasi Pantai Musim Panas Terbaik

Destinasi Pantai Musim Panas Terbaik

Pantai Sokcho

Saat matahari musim panas bersinak terik tanpa henti, tidak ada yang terasa lebih menyegarkan daripada menyelam ke laut yang sejuk di pantai. Pantai terbaik di Korea menawarkan lebih dari sekedar tempat berenang. Bayangkan naik kereta dengan pemandangan yang indah, dan makan makanan laut paling segar yang pernah Anda makan di kedai tepi pantai! Nikmati olahraga air yang menyegarkan, lalu isi ulang tenaga di kafe atau toko roti terdekat. Apa pun gaya perjalanan Anda, destinasi pantai terbaik ini punya semuanya!

* Operasional pantai dapat berubah tergantung pada peraturan jarak sosial
* Pantai Busan tutup 10-22 Agustus karena level jarak sosial dinaikkan ke Level 4

Di Busan

Haeundae

Photo_Pantai Haeundae

Pantai Haeundae

Photo_Pantai Haeundae

Pantai Haeundae bukan hanya pantai yang mewakili Busan, tapi juga merupakan salah satu pantai paling populer di kalangan orang Korea! Di musim panas, wisatawan domestik dan internasional pergi ke daerah tersebut untuk bersantai di bawah sinar matahari dan berenang di perairan dangkal. Pantai Haeundae tidak seperti pantai lain di Korea karena pantai ini membentang di antara laut dan berton-ton gedung tinggi!

Photo_Taman Jalur

Taman Jalur Biru Haeundae (sumber: Danim 4th gen. Ryu Chae-woo)

Photo_Taman Jalur

Photo_Pemandangan Pantai

pemandangan Pantai Haeundae dari observatorium Busan X the SKY 

Berlokasi tepat di sebelah kota punya berbagai keuntungan, termasuk banyak hal untuk dilihat dan dilakukan. Observatorium Busan X the SKY yang baru dibuka dan khususnya Taman Jalur Biru Haeundae adalah dua pilihan yang populer.

Pantai Haeundae
Alamat:
 264, Haeundaehaebyeon-ro, Haeundae-gu, Busan (부산광역시 해운대구 해운대해변로 264)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 5 menit dari Stasiun Haeundae (Busan Subway Line 2), Exit 3 atau 5
Situs web: www.haeundae.go.kr/tour (Bahasa Korea, Inggris)

Photo_Rumah APEC

Rumah APEC Nurimaru

Photo_Pulau Dongbaekseom

Pulau Dongbaekseom (sumber: Danim 4th gen. Ryu Chae-woo)

Photo_Pulau Dongbaekseom

Titik selatan pantai berakhir di Pulau Dongbaekseom, sebuah pulau kecil yang tertutup hutan rimbun kamelia dan pohon pinus. Pulau ini mungkin kecil, tetapi menawarkan banyak hal untuk dilihat, termasuk landmark Rumah APEC Nurimaru, jembatan gantung, dan jalan setapak di sepanjang jalan. Tempat ini menawarkan jalur terbaik menyusuri pesisir pulau dari Rumah APEC Nurimaru hingga kembali ke Pantai Haeundae.

Pulau ZDongbaekseom
Alamat: 
Area U-dong, Haeundae-gu, Busan (부산광역시 해운대구 우동 동백섬 일대)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 10 menit dari Stasiun Dongbaek (Busan Subway Line 2), Exit 1
Fasilitas utama: Rumah APEC Nurimaru, jembatan gantung, jalan setapak, mercusuar, dll.

Photo_Zona Kios

Zona Kios Makanan Haeundae

Bahkan setelah matahari terbenam, Anda masih dapat menemukan area yang terang benderang di sebelah pantai di Zona Kios Makanan Haeundae. Tenda-tenda di sini menjual semua jenis makanan laut segar dan alkohol, dan setiap tenda kecil terasa seperti restoran pribadi untuk Anda dan teman perjalanan Anda!

Photo_Menu Lobster

Menu lobster di Zona Kios Makanan Haeundae

Photo_menu Lobster

Ada sekitar 20 tempat makan, semuanya dengan menu rekomendasinya masing-masing. Salah satu menu terbaik, meski sedikit mahal, adalah hidangan lobster. Makanan yang mengenyangkan ini hadir dengan hidangan demi hidangan seafood segar! Kedai makanan di tepi pantai adalah cara yang bagus untuk menikmati cita rasa lokal sambil tetap menikmati udara laut yang asin.

Zona Kios Makanan Haeundae
Alamat: 
236, Haeundaehaebyeon-ro, Haeundae-gu, Busan (부산광역시 해운대구 해운대해변로 236)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 10 menit dari Stasiun Haeundae (Busan Subway Line 2), Exit 7
Jam operasional: 18:00-02:00
* Bervariasi berdasarkan kedai makan
Menu khas: Menu lobster 150,000 won (porsi 2 orang) / Hidangan laut a la carte 20,000~30,000 won (gurita, horned turban, nanas laut batu, teripang, abalon, dll.)
*Diperlukan reservasi terlebih dahulu untuk hidangan lobster
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung ketersediaan

Gijang

Photo_Pantai Imnang

Pantai Imnang

Photo_Pantai Imnang

Di utara pusat kota utama Busan, Gijang adalah tujuan musim panas luar biasa lainnya. Pantai Imnang terkenal dengan hutan pinusnya dan keindahan perairan perak dan biru-nya di malam hari. Dibandingkan dengan Pantai Haeundae, Pantai Imnang adalah oasis yang tenang, cocok untuk wisatawan yang ingin bersantai daripada banyak beraktivitas. Tentu saja, bukan berarti pantai ini tidak memiliki aktivitas sendiri. Ombak di sini relatif tinggi, menarik banyak peselancar.

Pantai Imnang
Alamat:
 Imnang-ri, Gijang-gun, Busan (부산광역시 기장군 장안읍 임랑리)
Petunjuk arah: Naik bus sekitar 10 menit dari Stasiun Jwacheon atau Stasiun Wonnae (Donghae Line)
- Dari Stasiun Jwacheon: Gijang9, 37, Gijang3, dll.
- Dari Stasiun Wonnae: 37, Gijang3, 180, dll.

Photo_Waveon

Waveon

Photo_Waveon

Untuk menikmati pemandangan laut Pantai Imnang yang menakjubkan, pergilah ke kafe Waveon! Anda dapat menikmati pemandangan dari kafe di puncak gedung, atau dalam kenyamanan kafe ber-AC melalui jendela setinggi langit-langit. Desain kafe, yang menampilkan payung, bangku, dan bahkan tempat tidur gantung, lebih mengingatkan pada resor santai daripada kafe.

Photo_Waveon

Waveon

Photo_Waveon

The Moving

Photo_the Moving

Waveon juga merupakan tempat yang bagus untuk dikunjungi karena arsitekturnya. Tempat ini bahkan dianugerahi Penghargaan Arsitektur Korea untuk desain bangunannya. Jika Anda suka glamping, cobalah menginap satu malam di The Moving, yang terletak tepat di sebelah Waveon. Karavan tersedia dalam berbagai gaya dan desain, yang semuanya lucu. Jangan lupa untuk mengunggah foto pemandangan luar biasa Anda di media sosial!

Waveon
Alamat:
 286, Haemaji-ro, Gijang-gun, Busan (부산광역시 기장군 장안읍 해맞이로 286)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 10 menit dari Stasiun Wonnae (Donghae Line)
Jam operasional: 11:00-24:00 (pesanan terakhir 23:00), buka sepanjang tahun

The Moving
Alamat: 
290, Haemaji-ro, Gijang-gun, Busan (부산광역시 기장군 장안읍 해맞이로 290)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 10 menit dari Stasiun Wonnae (Donghae Line)
Harga: 180,000~270,000 won per malam (Maksimal 4 orang)
* Harga karavan musim panas
Situs web: www.themoving.kr (Khusus bahasa Korea)

Gwangalli

Photo_Pantai Gwangalli

Pantai Gwangalli

Photo_Pantai Gwangalli

Pantai Gwangalli unik karena dari pantai ini cakrawala tampak berlipat ganda, karena Jembatan Gwangandaegyo. Pantai ini mudah dijangkau menggunakan transportasi umum, dan dikelilingi oleh hal-hal menyenangkan untuk dilakukan, yang menarik banyak pengunjung. Pantai ini dijajari oleh kafe, restoran hoe (irisan ikan mentah), dan akomodasi, semuanya lengkap dengan pemandangan laut. Pantai Gwangalli juga merupakan tempat Festival Kembang Api Busan tahunan.

Pantai Gwangalli
Alamat: 
219, Gwanganhaebyeon-ro, Suyeong-gu, Busan (부산광역시 수영구 광안해변로 219)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 10 menit dari Stasiun Gwangan (Busan Subway Line 2), Exit 3 atau 5

Di Jeju

Jungmun

Photo_Pantai Saekdal

Pantai Saekdal Jungmun (sumber bawah: Organisasi Pariwisata Jeju)

Photo_Pantai Saekdal

Pantai Saekdal Jungmun, terletak di dalam Resor Jungmun di pesisir selatan Pulau Jeju, memberikan nuansa eksotis. Hamparan pasir yang panjang dipagari pohon palem, dan berakhir di tebing berbatu. Karena terbuka ke laut, ombaknya cukup tinggi di sini, menjadikannya pantai yang populer untuk berselancar.

Pantai Saekdal Jungmun
Alamat:
 29-51, Jungmungwangwang-ro 72beon-gil, Segwipo-si, Jeju-do (제주특별자치도 서귀포시 중문관광로72번길 29-51)
Petunjuk arah: Naik taksi sekitar 1 jam dari Bandara Internasional Jeju

Photo_The Cliff

The Cliff

Photo_The Cliff

The Cliff adalah tempat makan populer di dekat pantai di mana Anda dapat menikmati pemandangan tepi laut, dan matahari terbenam yang sangat indah. Restoran ini selalu memiliki suasana yang aktif, dengan musik house dan techno, serta sering mengadakan pertunjukan DJ dan pesta.

The Cliff
Alamat: 
154-17, Jungmungwangwang-ro, Seogwipo-si, Jeju-do (제주특별자치도 서귀포시 중문관광로 154-17)
Petunjuk arah: Naik taksi sekitar 1 jam dari Bandara Internasional Jeju
Jam operasional: Minggu-Kamis 10:30-02:00 / Jumat-Sabtu 10:30-04:00
Menu khas: Daging babi hitam & pasta saus meljeot 19,000 won / The Cliff pizza 29,000 won / Club burger 19,000 won

Di Gangwon

Gangneung

Photo_Pantai Gyeongpo

Pantai Gyeongpo

Photo_Pantai Gyeongpo

Pantai Gyeongpo di Gangneung-si, Gangwon-do adalah tempat yang sangat bagus untuk berkendara atau berjalan melalui hutan pohon pinus yang tumbuh di sebelah pantai. Banyak juga fasilitas untuk wisatawan, termasuk restoran, akomodasi, bahkan bumi perkemahan, membuat pantai ini populer di kalangan wisatawan muda.

Pantai Gyeongpo
Alamat: 
514, Changhae-ro, Gangneung-si, Gangwon-do (강원도 강릉시 창해로 514)
Petunjuk arah: Naik taksi sekitar 10 menit dari Stasiun Gangneung atau Terminal Bus Gangneung

Photo_Pantai Anmok

Pantai Anmok

Photo_Pantai Anmok

Pantai Anmok adalah pantai paling selatan di wilayah kota utama, dan berada di depan Jalan Kopi Gangneung. Jalan ini dijajari dengan banyak kedai kopi, masing-masing dengan suasana uniknya sendiri. Jalan ini sendiri sangat populer, dan telah terdaftar di 100 Tempat Wisata yang Harus Dikunjungi KTO di Korea sejak 2015!

Photo_Kafe

Kafe-kafe di sepanjang Pantai Anmok

Semua kafe menghadap pantai, menawarkan pemandangan indah dari tempat duduk di lantai dua atau lantai yang lebih tinggi.

Pantai Anmok
Alamat: 
20-1, Changhae-ro 14beon-gil, Gangneung-si, Gangwon-do (강원도 강릉시 창해로14번길 20-1)
Petunjuk arah: Naik taksi sekitar 15 menit dari Stasiun Gangneung atau Terminal Bus Gangneung

Sokcho & Naksan

Photo_Pantai Sokcho

Pantai Sokcho

Photo_Pantai Sokcho

Pantai Sokcho populer di kalangan pengunjung sepanjang tahun karena berbagai atraksinya, termasuk jalan setapak melalui hutan pinus, jalur bunga, dan tempat foto. Pantai ini juga sangat mudah dijangkau dengan berjalan kaki, hanya lima menit dari Terminal Bus Ekspres Sokcho, yang menjadikannya pilihan utama bagi wisatawan. Jarak yang dekat ini berarti Anda juga bisa menikmati makanan lezat yang tersedia di pusat kota Sokcho.

Pantai Sokcho
Alamat: 
190, Haeoreum-ro, Sokcho-si, Gangwon-do (강원도 속초시 해오름로 190)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 5 menit dari Terminal Bus Ekspres Sokcho

Photo_Pantai Naksan

Pantai Naksan

Photo_Pantai Naksan

Kuil Naksansa

Photo_Kuil Naksansa

Pantai Naksan adalah tempat lain yang bagus untuk dikunjungi jika Anda suka berjalan kaki, karena ada jalur hutan mengikuti pantai sepanjang 2 kilometer. Pantai ini sendiri memiliki teluk yang dangkal, cocok untuk perenang dari segala usia. Wisatawan dapat menikmati perjalanan yang nyaman dengan fasilitas sekitarnya termasuk kafe, toko serba ada, restoran, dan akomodasi. Jika berkunjung ke sini, jangan lupa untuk mengunjungi Kuil Naksansa, salah satu dari Delapan Situs Indah Gwandong, yang berada di dekatnya.

Pantai Naksan
Alamat:
 59, Haemaji-gil, Yangyang-gun, Gangwon-do (강원도 양양군 해맞이길 59)
Petunjuk arah: Jalan sekitar 5 menit dari Terminal Bus Naksan

Info Lebih Lanjut
Hotline Perjalanan Korea 1330:
 +82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)

* Kolom ini terakhir diperbarui pada Juli 2021, dan oleh karena itu informasi mungkin berbeda dari yang tercantum di sini. Kami menyarankan Anda untuk memeriksa detail sebelum berkunjung.

Klik di Sini untuk Sumber Artikel

Share This Article

Related Post