Festival Ikan Trout Pyeongchang
Periode
22 Desember 2018 – 27 Januari 2019
Alamat
3562, Gyeonggang-ro, Pyeongchang-gun, Gangwon-do
Lokasi
Area sekitar Aliran Odaecheon
Telepon
• 1330 Travel Hotline: +82-2-1330 (Korean, English, Japanese, Chinese)
• Informasi selengkapnya: +82-33-336-4000
Sponsor / Manajemen
Panitia Penyelenggara Festival Ikan Trout Pyeongchang
Tentang acara
Festival Ikan Trout Pyeongchang berlangsung selama musim dingin di kota Jinbu-myeon, Pyeongchang-gun. Pengunjung festival ini dapat menikmati beragam program termasuk program memancing ikan trout, program bermain salju, program kegiatan rakyat, dan lainnya. Akan hadir juga permainan tradisional rakyat, seperti meluncur bebas dengan kecepatan penuh. Selain itu, pengunjung juga dapat merasakan program sport seperti mengendarai ATV roda 4, arung jeram salju, dan kereta salju. Ikan hasil program memancing dapat langsung kamu olah dan santap di restoran terdekat.
Program penyebaran benih ikan trout dimulai di Pyeongchang karena perairannya yang tergolong dingin dan jernih. Ikan trout memberikan banyak nutrisi serta memiliki rasa yang sangat lezat dan bertekstur saat disajikan secara mentah.
Program kegiatan
*Ketersediaan program memancing tergantung kondisi perairan
*Fasilitas lain kecuali area memancing dapat digunakan. Masuk ke area pemancingan menggunakan prinsip “First Come, First Serve”, tidak dipersilakan masuk jika kuota peserta telah mencapai batas.
*Untuk informasi selengkapnya terkait program memancing. Mohon kunjungi situ resmi atau lakukan panggilan telepon terlebih dahulu.
• Memancing ikan trout
• Memancing dengan tangan kosong
• Sledding
• Bobsleigh-riding
• Ice Skating
• Permainan khas musim dingin
Batasan usia
Tidak ada batasan usia
Transportasi
[Bus]
Dari Terminal Bus Dong Seoul, gunakan bus antarkota menuju Jinbu
(Interval: Sekitar 30-40 menit)
Aliran Odaecheon dapat ditempuh sekitar 7 menit berjalan kaki dari Terminal Bus Jinbu
Situs web
festival700.or.kr (Korean only)
*Visitkorea tidak menjamin kualitas dari produk atau jasa yang ditampilkan, serta tidak bertanggung jawab terhadap kerugian langsung dan tidak langsung terkait produk dan jasa yang ditampilkan.