Korea Punya 5 Lokasi Terbaik untuk Menikmati Musim Gugur

Korea Punya 5 Lokasi Terbaik untuk Menikmati Musim Gugur

Dedaunan di Gunung Seorak

Suhu Korea yang semakin dingin serta perubahan warna hijau kontras menjadi keemasan adalah tanda bahwa musim gugur telah tiba. Walaupun beberapa area Korea menawarkan pemandangan dedaunan musim gugur yang menawan, namun gunung masih menjadi tujuan utama.

Tahun ini, daun pepohonan diperkirakan akan berubah warna sekitar akhir September di Gunung Seorak yang menyebar ke selatan melewati bagian tengah dan selatan Korea. Daun gugur biasanya mencapai puncaknya pada 2 minggu dari dimulainya perubahan warna dedaunan, itu artinya puncak musim gugur di bagian tengah Korea akan terjadi pada pertengahan Oktober, sedangkan di bagian selatan Korea akan terjadi pada akhir Oktober. Waktu ini adalah saat yang tepat untuk menghabiskan liburan musim gugur yang menyenangkan bersama teman, keluarga, atau orang tersayang.

Gunung Seorak di Inje-gun, Gangwon-do

Photo_Musim gugur di Gunung Seorak

Musim gugur di Gunung Seorak

Photo_Musim gugur di Gunung Seorak 2

Ketika membicarakan destinasi musim gugur, gunung pertama yang akan terlintas di fikiran adalah Gunung Seorak, gunung ini menjadi lokasi di mana kamu dapat memanjakan mata sepanjang tahunnya, menariknya lagi kamu akan menemukan warna-warna cerah di gunung Seorak yang sekaligus menjadi daya tarik utama pada musim gugur. Saat merencanakan rute pendakian, kamu dapat mempertimbangkan beberapa area berikut yang mampu menghadirkan pemandangan terbaik saat musim gugur tiba >> Lembah Cheonbuldong, Osaek Mineral Spring, Osaek Jujeongol, dan Lembah Baekdam.

Taman Nasional Seoraksan (Inner Seorak), Taman Nasional Seoraksan (Outer Seorak)

Transportasi
Seoul -> Sokcho

    Terminal Bus Ekspres Seoul (Gyeongbu/Jalur Yeongdong) -> Terminal Bus Ekspres Sokcho / Waktu perjalanan sekitar 2 jam 30 menit
    Terminal Bus Dong Seoul -> Terminal Bus Ekspres Sokcho / Waktu perjalanan sekitar 2 jam 30 menit
Terminal Bus Ekspres Sokcho -> Gunung Seorak: Menyebrang jalan dari Terminal Bus Ekspres Sokcho dan gunakan bus No. 7 atau 7-1 menuju Halte Sogongwon Seoraksan -> berjalan kaki sekitar 5 menit menuju taman.
Daya tarik wisata terdekat
Seorak Waterpia, Pantai Naksan, Pelabuhan Daepohang

Gunung Odae di Pyeongchang-gun, Gangwon-do

Photo_Gunung Odae dan Air Terjun Guryongpokpo

Gunung Odae dan Air Terjun Guryongpokpo

Photo_Gunung Odae dan Air Terjun Guryongpokpo 2

Dedaunan musim gugur Gunung Odae hadir di dalam peta wisata sebagai sebuah destinasi musim gugur yang menarik untuk dikunjungi. Sebagai lokasi yang populer sepanjang tahunnya, gunung ini menjadi tempat yang sangat menarik dikunjungi saat puncak musim gugur, yaitu sekitar pertengahan Oktober. Selama momen-momen sibuk,  wilayah utara yang berlokasi jauh dari Kuil Woljeongsa menawarkan akses yang lebih mudah dan nyaman menuju Gunung Odae. Secara khusus, terdapat halte di dekat Kuil Sangwonsa, hal ini akan memudahkan wisatawan yang biasa menggunakan transportasi umum.

Taman Nasional Odaesan

Transportasi
Seoul -> Pyeongchang

    Stasiun KTX Seoul (Jalur Gyeongbu) -> Stasiun KTX Jinbu (Jalur Gangneung) / Waktu perjalanan sekitar 1 jam 40 menit
    Stasiun KTX Cheongnyangni (Jalur Gyeongbu) -> Stasiun KTX Jinbu (Jalur Gangneung) / Waktu perjalanan sekitar 1 jam 10 menit
    Terminal Bus Dong Seoul -> Halte Jinbu / Waktu perjalanan sekitar 2 jam
Halte Stasiun KTX Jinbu -> Gunung Odae: Gunakan bus dari Stasiun Halte Stasiun Jinbu menuju Jinbu-Sangwonsa kemudian turun di Halte Kuil Sangwonsa
Halte Jinbu -> Gunung Odae: Gunakan bus dari Halte Jinbu menuju Jinbu-Sangwonsa kemudian turun di Halte Kuil Sangwonsa
Daya tarik wisata terdekat
Kuil Sangwonsa, Kuil Woljeongsa, Peternakan Domba, Daegwallyeong, Resor Alpensia, Resor Yongpyong

Gunung Jiri di Gurye-gun, Jeollanam-do

PHoto_Dedaunan Musim Gugur di Gunung Jiri dan Kuil Ssanggyesa

Dedaunan Musim Gugur di Gunung Jiri dan Kuil Ssanggyesa

PHoto_Dedaunan Musim Gugur di Gunung Jiri dan Kuil Ssanggyesa 2

Gunung Jiri begitu dicintai orang Korea karena atmosfernya yang menenangkan. Selama puncak musim gugur di akhir Oktober, lereng yang ada di gunung ini menyala dengan warna cerah. Area sekitar Kuil Ssanggyesa, Lembah Piagol, dan Lembah Baemsagol menjadi sangat menarik pada periode musim gugur. Gunung Jiri melewati 3 provinsi yang berbeda, di antaranya Jeollanam-do, Jeollabuk-do, Gyeongsangnam-do. Sebagian besar pengunjung melakukan pendakian pada malam hari sebagai bentuk penghargaan kepada gunung ini.

Taman Nasional Jirisan (Puncak Nogodan Gunung Jiri)

Transportasi

Seoul -> Gurye: Terminal Nambu Seoul -> Terminal Bus Gurye / Waktu perjalanan sekitar 3 jam 10 menit
Terminal Bus Gurye -> Gunung Jiri: Gunakan bus dari Terminal Bus Gurye menuju Lembah Gurye-Piagol kemudian turun di halte bus Pyeongdo -> Berjalan kaki sekitar 7 menit menuju Kantor pembelian tiket Yeongok Jirisan
Seoul -> Hadong: Terminal Nambu Seoul -> Halte Bus Antarkota Hadong / Waktu perjalanan sekitar 4 jam
Hadong -> Kuil Ssanggyesa: Gunakan bus dari Halte Bus Antarkota Hadong menuju Hadong-Ssanggyesa kemudian turun di Halte Kuil Ssanggyesa -> Berjalan kaki sekitar 5 menit menuju Stan Tiket Kuil Ssanggyesa
Daya tarik wisata terdekat:
Kuil Ssanggyesa, Kuil Hwaeomsa, Kuil Cheoeunsa, Desa Sansuyu Gurye

Gunung Naejang di Jeongeup-si, Jeollabuk-do

Photo_Pemandangan musim gugur di Gunung Naejang

Pemandangan musim gugur di Gunung Naejang

Photo_Pemandangan musim gugur di Gunung Naejang 2

Taman Nasional Naejangsan banyak dikunjungi pengunjung sekitar akhir Oktober, dan menjadi destinasi untuk melihat suasana musim gugur yang memukai dari atas gunung. Hal yang paing menarik dari gunung ini adalah terowongan pohon maple warna-warni yang dimulai dari lokasi pembelian tiket. Pohon maple yang membentuk sebuah terowongan ini ditanam dengan jarak masing-masing sekitar 5 m, menjadikan hasil foto di area ini tampak begitu sempurna. 

Taman Nasional Naejangsan

Transportasi 
Seoul -> Jeongeup

    Terminal Central City (Jalur Honam) -> Terminal Bis Antarkota Jeongeup / Waktu perjalanan sekitar 3 jam
    Stasiun KTX Yongsan (Jalur Gyeongbu) -> Stasiun Jeongeup KTX (Jalur Honam) / Waktu perjalanan sekitar 1 jam 20 menit
    Stasiun SRT Suseo -> Stasiun SRT Jeongeup / waktu perjalanan sekitar 1 jam 15 menit
Terminal Bus antarkota Jeongeup -> Gunung Naejangsan: Berjalan kaki sekitar 2 menit dari Terminal Bus antarkota Jeongeup menuju Halte Terminal Jeongeup -> Gunakan Bus No. 171 kemudian turun di Area Pelayanan-Halte terminal -> Berjalan kaki sekitar 5 menit untuk dapat tiba di Kantor Taman Nasional Naejangsan
*Stasiun Kereta Jeongeup menuju Terminal Bus antarkota Jungeup sekitar 8 menit dengan berjalan kaki
Daya tarik wisata terdekat
Kuil Naejangsa, Lembah Geumseongyegok, Paviliun Pihyangjeong

Gunung Juwang di Cheongsong-gun, Gyeongsangbuk-do

Photo_Dedaunan di Gunung Juwang

Dedaunan di Gunung Juwang

Photo_Dedaunan di Gunung Juwang 2

Taman Nasional Juwangsan memiliki ciri tersendiri, yakni puncak yang berbatu, lembah dalam, serta air terjun yang elegan. Dari semua jalur pendakian, Lembah Juwanggyegok merupakan yang paling mudah dilalui serta mampu menampilkan keindahan daun musim semi, jika melewati jalur ini, kamu akan menghabiskan sekitar 2 jam perjalanan. Saat fajar, kabut tebal menyelimuti area Waduk Jusanji di dekat Gunung Juwangsan, ditambah dengan refleksi pohon di air waduk tersebut yang mampu menarik minat wisatawan, termasuk fotografer sekalipun.

Taman Nasional Juwangsan

Transportasi

Seoul -> Cheongsong: Terminal Bus Dong Seoul -> Terminal Bus antarkota Juwangsan / Waktu perjalanan sekitar 4 jam 30 menit
Terminal Bus antarkota Juwangsan -> Gunung Juwangsan: Jalur pendakian dimulai langsung dari Terminal Bus antarkota Juwangsan
Daya Tarik Wisata Terdekat
Waduk Reservoir, Museum Rakyat Cheongsong, Rumah Sejarah Songso


Informasi selengkapnya

Situs pelayanan Taman Nasional Korea: www.knps.or.kr (Korean, English, Japanese, Chinese)
Tiket Taman Nasional: Gratis
*Tarif terpisah berlaku di banyak kuil maupun situs kebudayaan yang terletak di jalur pendakian. Tiket standar dewasa berkisar 3.000 won

Kolom terkait
-    Festival Musim Gugur 2018 di Korea
-    Lokasi untuk menikmati daun gugur di kota

1330 Korea Travel Hotline: +82-2-1330 (Korean, English, Japanese, Chinese, Russian, Vietnamese, Thai, Malay)


*Kolom ini terakhir diperbarui pada September 2018, maka dari itu informasi yang ditampilkan dapat berbeda. Kami menyarankan untuk memeriksa langsung ke situs resmi.
 

Share This Article

Related Post