Lee Hyo-seok Culture Village

Lee Hyo-seok Culture Village

Photo_Lee Hyo-seok Culture Village

Photo_Lee Hyo-seok Culture Village 1

Photo_Lee Hyo-seok Culture Village 2

Photo_Lee Hyo-seok Culture Village 3

Photo_Lee Hyo-seok Culture Village 4

Alamat
Wongil-ri, Pyeongchang-gun, Gangwon-do

Tipe
Rumah Tua/Rumah Kelahiran/Desa Rakyat

Pertanyaan
• 1330 Travel Hotline: +82-33-1330
(Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)
• Info lebih lanjut: +82-33-330-2771

Homepage
yes-pc.net (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)


Informasi 

Pengantar
Lee Hyo-seok Culture Village adalah tempat di mana penulis Lee Hyo-seok (nama pena “Gasan”) dilahirkan dan dibesarkan. Desa ini juga menjadi latar dari novel yang ditulis penulis, “When the Buckwheat Blossoms”, salah satu cerita pendek Korea yang terkenal hingga saat ini. 

Tahun 1990, desa ini ditunjuk sebagai ‘desa budaya nasional pertama’ oleh Menteri Budaya dan Pariwisata. Desa ini terdiri dari rumah kelahiran penulis, pabrik air, Taman Gasan, Lee Hyo-seok Memorial Hall, dan museum soba. Selama puncak musim mekar di awal musim gugur, acara tahunan Festival Budaya Lee Hyo-seok diadakan dan pengunjung dapat menikmati indahnya pemandangan dari ladang salju putih dan bunga soba. 

Festival Budaya Lee Hyo-seok memperingati penulis Korea modern dan acara bertemakan soba. Acaranya termasuk kontes esai Hyo-seok, penampilan tradisional, parade kostum, kontes foto, dan permainan “When the Buckwheat Blossoms” dan penampilan lain yang terkait. Selama festival, pengunjung dapat menikmati makguksu (mie soba) dan memil buchim (pancake soba) dan berkeliling lokasi yang muncul di cerita pendek terkenal. 

Fasilitas Parkir
Tersedia

Biaya Masuk
[Lee Hyo-seok Memorial Hall]
Individu: Dewasa 2.000 won/Remaja 1.500 won/Anak-anak 1.000 won
Grup: Dewasa 1.500 won/Remaja 1.000 won/Anak-anak 500 won

*Grup: 20 orang atau lebih
*Bebas biaya masuk untuk anak-anak di Hari Anak (5 Mei)

Fasilitas yang Tersedia
Lee Hyo-seok Memorial Hall, Lee Hyo-seok Memorial Stone, Tempat Lahirnya Lee Hyo-seok, Taman Gasan, dll.

Toilet
Tersedia


Transportasi

Petunjuk Arah
[Bus Antarkota]
Dari Terminal Bus Dong Seoul, naik bus antarkota Terminal Bus Antarkota Jangpyeong.
Dari Jangpyeong, naik bus atau taksi ke Bongpyeong.

*VisitKorea tidak menjamin kualitas produk atau layanan yang diperkenalkan di situsnya dan tidak bertanggung jawab atas kerugian langsung atau tidak langsung yang diakibatkan oleh penggunaan produk atau layanan tersebut.

Share This Article

Related Post