National Center for Forest Therapy Daeunsan
Layaknya manusia memiliki beragam fitur wajah, setiap bagian hutan ini juga memiliki ragam nuansa. Anda akan mendapati hutan ini hangat dan nyaman untuk menghabiskan waktu layaknya di negeri dongeng. Setelah menyelesaikan program di sini, kesan pertama Anda akan hutan ini akan tertinggal cukup lama dalam ingatan.
Perkenalan Singkat National Center for Forest Therapy Daeunsan
Destinasi ini terletak di dekat Lembah Naewonam di Gunung Daeunsan yang merupakan salah satu dari 12 spot pemandangan indah di Ulsan. Pertapaan Naewonam dipercaya sebagai lokasi terakhir biksu Wonhyo melakukan pertapaan akhirnya sebelum meninggal. Anda hanya perlu mengikuti jalan di sebelah Arboretum Ulsan untuk sampai ke sini. Nanum Healing Center menjadi pemandangan pertama yang menyambut Anda diikuti dengan Jalur Pulhyanggi, Halaman Sinar Matahari, teater kecil, dan Halaman Hwangto. Adapun jalur-jalur di hutan ini dibuat secara khusus mengelilingi Aqua Therapy Bath dan Area Meditasi Anion. Hutan ini tidak begitu besar dan dapat dikelilingi hanya dalam 30 menit dan sekitar 40 menit pulang-pergi jika Anda mengambil jalur pendakian atas menuju Air Terjun Guryong. Berjalan di hutan ini tidak membosankan sama sekali karena udara yang segar, suara alam yang indah, dan air jernih dari Lembah Naewonam. Anda bisa merendam kaki di sini dan bersantai dengan sejuk di hari yang panas. Apabila merasa lelah, beristirahatlah sejenak di pavilion yang dikelillingi hutan cemara penghasil phytoncides. Selain baik untuk kesehatan, baik juga untuk netra Anda. Melalui petualangan indah nan damai di sini, Anda akan merasakan efek terapi sesungguhnya.
Variasi Program yang Tidak Pernah Membosankan
Tersedia 10 program untuk dinikmati pengunjung antara lain: “Talk Talk in the Forest” untuk anak-anak, “Sweet and Refreshing Forest Family” untuk keluarga, “Go Healthy and Go Happy” untuk umum, “Heat and Cold Circulation Therapy”, “Forest Detox”, dan “Keep Your Spirits Up” untuk orang tua. Kelompok berisikan 5 orang atau lebih dapat berpartisipasi di program-program yang dilangsungkan selama weekdays. Hari Rabu dikhususkan untuk kelompok kecil. Semua program akan dipandu oleh ketua penyembuhan hutan dan bertugas untuk menolong peserta merasakan hutan melalui lima panca indera dan beristirahat di lingkungan yang lebih tenang.
Bagi yang ingin merilekskan tubuh dan pikiran di hutan, cobalah program “Go Healthy and Go Happy”. Menghirup udara bersih dikelilingi phytoncides bisa jadi cara yang baik untuk berinteraksi dengan lingkungan pegunungan. Dilanjutkan dengan berjalan tanpa alas kaki di taman tanah liat merah untuk membangkitkan seluruh indera perasa, serta diakhiri dengan terapi final dan meditasi untuk mengisi tubuh Anda dengan energi positif. “Heat and Cold Circulation Therapy” populer di kalangan orang dewasa. Program ini dimulai dengan mengatur keseimbangan tubuh dan disusul dengan berjalan santai di hutan sembari meregangkan tubuh yang akan membuat Anda berkeringat. Kegiatan ini bagus untuk memperbaiki sirkulasi darah dalam tubuh. Ada juga “Meditasi Yoga” yang bertujuan memperbaiki postur badan. Terakhir, Anda bisa bersantai di sesi “Thermal Therapy”. Jika merasa kurang nyaman mengikuti program bersama orang lain karena Covid-19, Anda bisa memilih program non-kontak. Baca petunjuk dan periksa semua perlengkapan yang disediakan National Center for Forest Therapy Daeunsan sebelum menikmati terapi Anda sendirian.
Q&A untuk National Center for Forest Therapy Daeunsan
Pada akhir pekan tertentu, National Center for Forest Therapy Daeunsan sebagai tuan rumah mengadakan acara spesial di luar program regular. Parkir tersedia di area parkir pengunjung di dalam hutan, namun hanya untuk pengunjung yang berpartisipasi dalam program. Bagi para hikers, parkir tersedia di area parkir umum ke-3 dan harus berjalan lagi untuk sampai ke hutan. Tidak ada biaya tambahan lain di luar biaya program.
INFORMASI
- +82-52-255-9800
- 09:00-18:00 (akhir pekan tutup)
- Wajib reservasi (via telepon)
- Program 1 jam : individu KRW 5.000
Grup (20 orang atau lebih) KRW 4.000
Penduduk Ulju KRW 3,500 - 225-92, Daeunsangdae-gil, Onyang-eup, Ulju-gun, Ulsan
- blog.naver.com/fowi9800