PANDUAN PERJALANAN KOREA

PANDUAN PERJALANAN KOREA

Perjalanan ke Korea dimulai kembali!
#SaatnyaKeKoreaLagi
Perjalanan aman Anda adalah yang terpenting bagi kami.

Mari nikmati Korea dengan pegunungan dan lautannya yang indah, kota dan pemandangan malamnya yang berwarna-warni, budaya yang dinamis, dan Makanan Korea yang lezat! Kami melakukan yang terbaik untuk menghadirkan suasana wisata yang aman bagi semua. Mohon periksa informasi perjalanan yang penting sebelum berkunjung ke Korea untuk keamanan dan keseruan maksimal!

Terakhir diperbarui pada 30 September 2022

SEBELUM KEBERANGKATAN

SAAT KETIBAAN

SELAMA PERJALANAN WISATA

Apa saja yang harus dipersiapkan sebelum berangkat ke Korea

Untuk proses imigrasi yang lancar, dokumen-dokumen berikut ini diperlukan untuk memasuki Korea. Harap periksa terlebih dahulu sebelum berangkat.

LANGKAH 1

Cek proses masuk melalui perwakilan diplomatik Korea di negara Anda

Situs web Misi Diplomatis

LANGKAH 2

Dapatkan Visa Wisata Korea

  • Ajukan permohonan visa Korea.
    (Untuk proses pengajuan visa dapat menghubungi KVAC : 021-3950-4000)

Situs web Portal Visa Korea
Situs artikel Bebas Visa Jeju & YangYang

PENGHAPUSAN PERSYARATAN PCR/RAT SEBELUM KEBERANGKATAN KE KOREA SELATAN

Berdasarkan pengumuman dari Kedutaan Besar Republik Korea di Indonesia pada tanggal 31 Agustus 2022, persyaratan Tes PCR (48 jam) atau Antigen (24 jam) sebelum keberangkatan DIHAPUSKAN bagi pengunjung yang tiba di Korea Selatan per tanggal 3 September 2022. 

Pengisian Q-Code pun nantinya akan disesuaikan hanya berisi data pribadi dan data penerbangan. Website Q-Code dapat diakses pada tautan berikut : cov19ent.kdca.go.kr/cpassportal/biz/beffatstmnt/step1.do 

Kontak Penting:
1) Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea: +82-1339
2) Pusat Informasi Orang Asing Kementerian Kehakiman: +82-1345
3) Hotline Perjalanan Wisata: +82-2-1330 (tersedia dalam bahasa Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Rusia, Vietnam, Thailand, Malaysia)

"Sumber : Kedutaan Rep. Korea di Indonesia"

 

SEBELUM KEBERANGKATAN

SAAT KETIBAAN

SELAMA PERJALANAN WISATA

 

LANGKAH 1

Isi Kuesioner Kesehatan dan Deklarasi Catatan Perjalanan di dalam pesawat

  • Tidak berlaku untuk pendaftar Q-code yang sudah melakukan pra-registrasi.

*Deklarasi Catatan Perjalanan dikenal juga sebagai kartu Embarkasi

LANGKAH 2

Setibanya di bandara, periksa suhu tubuh dan serahkan dokumen di pos pemeriksaan karantina

  • Pemohon Q-code dapat menggunakan kode QR yang telah diterbitkan sebelumnya.
Berdasarkan Siaran Pers dari Ministry of Health & Welfare (tinyurl.com/MOHW-KOREA) per tanggal 1 Oktober 2022, persyaratan TES PCR saat ketibaan hari pertama DIHAPUSKAN. Kebijakan ini diambil setelah mempertimbangkan data tingkat antibodi domestik Korea Selatan yang mencapai 97,38%, selain itu masa epidemi ke-6 pun telah mereda.

Namun, jika pengunjung merasakan gejala dalam 3 hari pertama setelah ketibaan, dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan GRATIS di pusat kesehatan (hubungi +82-2-1339 untuk info pusat Kesehatan terdekat).

 

Tidak Divaksinasi & Tidak Bergejala

  • Mulai 8 Juni 2022, individu yang belum menyelesaikan vaksinasi tidak lagi diwajibkan untuk dikarantina.
 

Bergejala

  • Pelaku perjalanan yang menunjukkan tanda-tanda demam (37,5 atau lebih tinggi), batuk, kesulitan bernapas, dan/atau kemungkinan tanda COVID-19 lainnya saat masuk ke Korea harus mengikuti tes PCR di Aula Kedatangan atau fasilitas karantina (Karantina Pusat & Pusat Dukungan Medis).
  • Jika hasil tes negatif, individu tersebut dibebaskan dari karantina dan harus mengikuti Tes Rapid Antigen (RAT) lanjutan pada Hari ke-6 atau 7 setelah kedatangannya. Untuk melakukan Tes Rapid Antigen, pengunjung dapat menggunakan alat tes mandiri atau mengunjungi klinik medis atau tempat tes COVID-19 terdekat.
  • Jika hasil tes positif, individu tersebut akan dipindahkan ke rumah sakit atau pusat perawatan residensial tergantung pada tingkat keparahan.

Lihat Alur Manajemen Karantina
(Per 21 Maret 2022 oleh Kantor Pusat Pengendalian Penyakit)

 

SEBELUM KEBERANGKATAN

SAAT KETIBAAN

SELAMA PERJALANAN WISATA

 

Pedoman Pembatasan Sosial selama Perjalanan Anda

Untuk mencegah penyebaran COVID-19 dan untuk perjalanan yang aman, Korea telah menerapkan pedoman pembatasan sosial. Panduan berikut harus diperhatikan saat bepergian di Korea.

Photo_ketika naik transportasi umum

Ketika naik transportasi umum

  • Kenakan masker setiap saat ketika naik transportasi umum, termasuk bus, Subway, kereta, dan taksi

Photo_Di restoran dan kafe

Di restoran dan kafe

  • Wajib mengenakan masker ketika tidak sedang mengkonsumsi makanan
  • Jam operasional dibatasi hingga 23.00
  • Jumlah maksimum yang diizinkan untuk pertemuan pribadi adalah 8 orang

Photo_Di Obyek Wisata

Di obyek wisata

  • Tiket vaksinasi tidak diperlukan untuk memasuki atraksi, termasuk museum dan galeri seni
  • Kenakan masker di dalam ruangan setiap saat. Kenakan masker di luar ruangan jika tidak memungkinkan untuk menjaga jarak 2 meter dari orang lain
  • Patuhi prosedur pengecekan suhu dan sanitasi tangan

Photo_Ketika menggunakan akomodasi

Ketika menggunakan akomodasi

  • Wajib memakai masker di tempat umum di luar ruangan terpisah
  • Mulai 10 Desember 2020, pengunjung jangka pendek harus mendeklarasikan akomodasinya di Korea. Tunjukkan paspor atau bukti perjalanan Anda saat check-in dan manajer akan mendeklarasikannya.

Untuk info lebih lanjut tentang Deklarasi akomodasi oleh penduduk asing jangka pendek

Photo_Apabila anda bergejala

Apabila Anda bergejala selama perjalanan Anda

  • Jika Anda menduga memiliki gejala COVID-19 seperti demam, batuk, dan lainnya, hubungi 1339 untuk pertanyaan atau lakukan Tes Rapid Antigen (RAT) dengan menggunakan alat tes mandiri atau mengunjungi klinik kesehatan atau pusat pengujian COVID-19 terdekat
  • Pengunjung juga dapat menghubungi 1330 Korea Travel Hotline untuk pertanyaan

Photo_2021-2022

 

Vlog wisata Safe Korea bersama Kingdom Friends! 
(3 alasan mengapa Anda harus mengunjungi Korea) 

Klik di Sini untuk Sumber Artikel
 

Share This Article

Related Post