[Korea] Fokus Kembali dengan Bermalam di Kuil selama Libur Seollal!

[Korea] Fokus Kembali dengan Bermalam di Kuil selama Libur Seollal!

Foto: Kuil Magoksa

Untuk merayakan Seollal 2019, berbagai kuil di seantero negeri mengadakan program bermalam spesial. 

Peserta dapat mencoba budaya Buddha melalui program Seollal khusus seperti bermain permainan tradisional Korea (yutnori, jegichagi, dll.), upacara peringatan untuk leluhur, dan salam Tahun Baru kepada Buddha setelah kebaktian Buddha.

Di Kuil Beomnyunsa di Yongin, program seperti membuat tas keberuntungan dan membuat kue beras goreng tradisional Korea rencananya akan berlangsung. Peserta juga dapat menikmati permainan tradisional Korea seperti Yutnoli, melempar cincin, dan neolttwigi.

Di Kuil Magoksa [Warisan Dunia UNESCO] di Gongju, berbagai program menyenangkan, seperti membuat kue, makan ubi bakar panggang dan bermain permainan tradisional Korea, dan program santai seperti meditasi berjalan Gunwangdae & Sol-Baram-Gil rencananya akan berlangsung.

Di Kuil Hwaeomsa di Gurye, program untuk menantikan Tahun Baru seperti Yutnoli, membuat lentera harapan Tahun Baru, dan membuat 108 tasbih Buddha rencananya akan berlangsung.

Di Kuil Geumsansa di Gimje, program-program untuk memperingati Seollal seperti memainkan permainan tradisional Korea (yutnori, jegichagi, dll.), mendentangkan bel, dan membuat 108 tasbih Buddha rencananya akan berlangsung.

Kuil-kuil lain di seluruh negeri juga akan menawarkan bermalam di kuil Seollal secara khusus. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi situs web resmi kuil.

Info Lebih Lanjut

Fokus Kembali dengan Bermalam di Kuil selama Libur Seollal! 

Kuil Beomnyunsa (Yongin)

☞ Periode (Program 3 Hari): Feb. 03 – 05, 2019
☞ Alamat: 126, Nongchonpark-ro, Wonsam-myeon, Cheoin-gu, Yongin-si, Gyeonggi-do (경기도 용인시 처인구 원삼면 농촌파크로 126)
☞ Biaya: Dewasa 100,000 won / Remaja (13 – 19) 100,000 won / Anak-anak (7 – 12) 70,000 won / Balita free 
☞ Program utama: Pengalaman mendentangkan bel, membuat tas keberuntungan, minum the dengan biarawan Buddha, membuat kue beras manis goring tradisional Korea, mencoba permainan tradisional Korea 
☞ Informasi: +82-10-6766-8700
☞ Situs web: www.templestay.com/2380 (Hanya bahasa Korea)

Kuil Magoksa [Warisan Dunia UNESCO]

☞ Periode (Program 2 Hari): Feb. 03 - 04, 2019
☞ Alamat: 966, magoksa-ro, Sagok-myeon, Gongju-si, Chungcheongnam-do (충청남도 공주시 사곡면 마곡사로 966)
☞ Biaya: Dewasa 60,000 won / Remaja (13 – 19) 60,000 won / Anak-anak (7 – 12) 50,000 won / Balita 20,000 won
☞ Program utama: Membuat mandu (dumplings), mendentangkan bel kuil buddha di malam hari, memakan ubi panggang dan bermain permainan tradisional Korea, meditasi berjalan Gunwangdae & Sol-Baram-Gil, meditasi dengan seunim (biarawan atau biarawati), etc. 
☞ Informasi: +82-10-9516-6226 (Hanya bahasa Korea)
☞ Situs web: www.templestay.com/9474 (Bahasa Korea, Inggris) 

Kuil Hwaeomsa

☞ Periode (Program 3 Hari): Feb. 04 – 06, 2019
☞ Alamat: 539, Hwaeomsa-ro, Masan-myeon, Gurye-gun, Jeollanam-do (전라남도 구례군 마산면 화엄사로 539)
☞ Biaya: Dewasa 120,000 won / Remaja (13 – 19) 80,000 won / Anak-anak (7 - 12) 60,000 won / Balita gratis
☞ Program utama: Yutnoli (permainan tradisional Korea), Teh dan meditasi bersama biarawan, commemorative rites for ancestors, pengenalan kuil, membuat lentera permohonan Tahun Baru, membuat 108 tasbih Buddha, etc. 
☞ Informasi: +82-10-4455-5592 (Hanya bahasa Korea)
☞ Situs web: www.templestay.com/9515 (Hanya bahasa Korea) 

Kuil Geumsansa (Gimje)

☞ Periode (Program 2 Hari): Feb. 04 – 05, 2019
☞ Alamat: 1, Moak 15-gil, Geumsan-myeon, Gimje-si, Jeollabuk-do (전라북도 김제시 금산면 모악 15길 1)
☞ Biaya: Dewasa 60,000 won / Remaja ∙ Anak-anak (7 – 19) 40,000 won / Balita 20,000 won
☞ Program utama: Pengalaman mendentangkan bel, bermain permainan tradisional Korea, membuat 108 tasbih Buddha, menulis surat pos lambat untuk diri sendiri, upacara peringatan untuk leluhur, dll.
☞ Informasi: +82-10-6589-0108 (Hanya bahasa Korea)
☞ Situs web: www.templestay.com/9590 (Hanya Bahasa Korea)

☞ 1330 Hotline Pariwisata Korea: +82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)

Share This Article

Related Post