Restoran Recommended di Myeong-dong

Restoran Recommended di Myeong-dong

▷ Peta restoran populer di Myeong-dong
 
Myeong-dong adalah salah satu daerah yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan internasional di Seoul! Beberapa restoran bisa ditemukan di dalam gang, siap melayani banyak orang yang berbondong-bondong datang ke daerah tersebut. Dari restoran prasmanan hotel yang elegan sampai restoran single dish yang sudah lama berdiri, Myeong-dong bisa disebut surga bagi pecinta makanan.

Buat kamu yang masih belum memutuskan mau makan apa di Myeong-dong, kamu beruntung! Artikel ini mencantumkan delapan restoran paling populer menurut hasil dari salah satu aplikasi makanan Korea yang banyak digunakan. Baik itu masakan Korea, Jepang, Cina, atau Barat yang kamu cari, pilih salah satu restoran di bawah ini dan kamu tidak akan kecewa!

Restoran lengkap yang punya semuanya! La Seine, Lotte Hotel Seoul
 

Photo_La Seine Lotte Hotel Seoul_1

La Seine Lotte Hotel Seoul

Di La Seine Lotte Hotel Seoul, para koki ahli memamerkan keterampilan mereka saat menyiapkan makanan lezat di total delapan jenis menu istimewa - masakan Asia, masakan Jepang, masakan Barat, mie, makanan dingin, makanan Korea panggang, hidangan penutup, dan bar minuman. Sebagian besar makanan disiapkan untuk melayani selera semua pengunjung. Sebagai restoran prasmanan hotel mewah, bahan-bahan segar dan berkualitas dipilih dengan cermat di La Seine untuk memberikan pengalaman bersantap yang indah.

Photo_Menu yang tersedia di La Seine_2

Menu yang tersedia di La Seine

Photo_Menu yang tersedia di La Seine_2 B

Di antara beragam masakan yang tersedia, bagian makanan Jepang adalah bagian La Seine yang paling istimewa terutama ketika koki menyiapkan sushi tepat di tempat sesuai pesanan, memberikan perasaan berada di restoran tradisional Jepang. Sekitar 200 menu yang lezat disiapkan setiap hari, dengan daging domba panggang untuk makan siang pada hari kerja, lobster untuk makan malam dan akhir pekan; menu lainnya termasuk kepiting raja, rice noodle, dan kari.

☞ Alamat: 30, Eulji-ro, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 을지로 30)
☞ Jam operasional 
- Hari kerja: Sarapan 06:00-10:00 / Makan siang 11:30-14:30 / Makan malam 18:00-22:00 
- Akhir pekan & Hari libur nasional: Sarapan 06:00-10:00 / Makan siang pertama 11:30-13:30 / Makan siang kedua 14:00-16:00 / Makan malam pertama 17:30-19:30 / Makan malam kedua 20:00-22:00 
- Buka sepanjang tahun (dapat berubah sewaktu-waktu)
☞ Harga (pada akhir 2018) 
- Sarapan: Dewasa & Remaja 59,300 won / Anak-anak 33,900 won 
- Makan Siang di Hari Kerja: Dewasa & Remaja 95,000 won / Anak-anak 59,000 won 
- Makan Malam di Hari Kerja, Makan Siang-Malam di Akhir Pekan & Hari libur: Dewasa & Remaja 113,000 won / Anak-anak 62,000 won 
* Harga akan disesuaikan mulai Januari 2019 (TBA)
☞ Situs web: www.lottehotel.com (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)

Pesta istimewa all-in-one! Aria, Westin Chosun Hotel

Photo_Hidangan lezat di Aria_1

Hidangan lezat di Aria

Sebagai restoran representatif dari Westin Chosun Hotel Seoul, Aria menawarkan sejumlah menu yang luar biasa di mana kamu bisa menikmati hidangan pembuka, hidangan utama, dan makanan penutup semuanya di satu tempat. Dengan pos memasak langsung yang didedikasikan untuk masakan Korea & Cina, masakan Jepang, masakan panggang, pasta, salad, dan banyak lagi, suara mendesis dan bau gurih akan merangsang indramu saat kamu memanjakan diri. Setiap pos memasak menyajikan menu khusus hotel secara real-time. Pos masakan Asia secara khusus punya banyak hal yang ditawarkan sementara bagian hidangan pencuci mulut yang mewah populer di antara para pecinta manis.

☞ Alamat: 106, Sogong-ro, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 소공로 106)
☞ Jam operasional 
- Hari kerja: Sarapan 07:00-10:00 / Makan siang 11:30-14:30 / Makan malam 17:30-22:00 
- Akhir pekan & Hari libur nasional: Sarapan 07:00-10:00 / Makan siang pertama 11:30-13:20 / Makan siang kedua 13:50-15:40 / Makan malam pertama 17:20-19:20 / Makan malam kedua 19:50-21:50 
- Buka sepanjang tahun (dapat berubah sewaktu-waktu)
☞ Harga 
- Sarapan:
Dewasa & Remaja 55,000 won / Anak-anak & Balita 29,000 won 
- Makan siang di hari kerja: Dewasa & Remaja 109,000 won / Anak-anak 62,000 won / Balita 40,000 won 
- Makan Malam di Hari Kerja, Makan Siang-Malam di Akhir Pekan & Hari libur: Dewasa & Remaja 137,000 won / Anak-anak 68,000 won / Balita 45,000 won
☞ Situs web:twc.echosunhotel.com (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)

Kolaborasi pangsit juicy dan mie! Myeongdong Kyoja

Photo_Dumpling khas dan eksterior Myeongdong Kyoja_1

Dumpling khas dan eksterior Myeongdong Kyoja

Photo_Dumpling khas dan eksterior Myeongdong Kyoja _2 B

Myeongdong Kyoja telah menjadi landmark dari Myeong-dong dengan menu spesialnya kalguksu (sup mie) dan mandu (pangsit) selama 50 tahun terakhir. Restoran ini semakin populer setelah dianugerahi penghargaan Bib Gourmand oleh Michelin Guide. Mie adonan buatan tangan dan daging potong dadu dalam kaldu ayam sangat cocok dengan masakan khas lainnya di restoran ini, mandu. Mandu di sini penuh dengan daging dan sayuran yang juicy dalam setiap gigitan. Myeong-dong Kyoja juga terkenal karena layanannya yang murah hati karena mie dan nasi tambahan disediakan gratis berdasarkan permintaan.

☞ Alamat (cabang utama): 29, Myeong-dong 10-gil, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 명동10길 29)
☞ Jam operasional: 10:30-21:30 / Buka sepanjang tahun (dapat berubah sewaktu-waktu)
☞ Harga: Kalguksu 8,000 won / Mandu 10,000 won
☞ Situs web: www.mdkj.co.kr (Bahasa Korea, Inggris, Jepang)

Sup ayam untuk memelihara tubuh Anda! Baekje Samgyetang

Photo_Samyetang dan minuman keras ginseng_1

Samyetang dan minuman keras ginseng

Menu khas Baekje Samgyetang adalah samgyetang (sup ayam ginseng). Restoran ini menyediakan menu yang ditulis dalam bahasa Inggris, Jepang, dan Cina, membuat penutur non-Korea bisa memesan dengan mudah. Hidangan spesial restoran ini dibuat dari ayam tender yang direbus dalam waktu lama bersama dengan bahan-bahan bergizi seperti beras ketan, bawang putih, kastanye, ginseng, jujube dan banyak lagi. Ayam yang menggiurkan cocok dengan tekstur nasi yang kenyal, dan kaldu yang sehat terlalu lezat untuk disisakan.
Minuman keras ginseng dan chalbap (nasi ketan yang dimasak) yang datang bersama samgyetang juga patut diberi perhatian. Alkohol yang terbuat dari ginseng, ramuan obat berkualitas tinggi yang terkenal, sangat cocok dengan samgyetang sehingga banyak orang membeli minuman yang mengesankan ini secara terpisah. Chalbap memiliki tekstur kenyal yang menarik berbeda dari nasi biasa.

☞ Alamat: 30-1, Myeongdong-gil, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 명동길 30-1)
☞ Jam operasional: 09:00-22:00 / Buka sepanjang tahun (dapat berubah sewaktu-waktu)
☞ Harga: Samgyetang 16,000 won / Ginseng samgyetang 21,000 won / Minuman Keras Ginseng 4,000 won

Khas dalam membuat gomtang selama 70 tahun! Hadongkwan

Photo_Gomtang dan interior Hadongkwan_1

Gomtang dan interior Hadongkwan

Photo_Gomtang dan interior Hadongkwan

Sejak dibuka pada 1939, Hadongkwan menjadi sangat terkenal. Saat makan siang, orang-orang terlihat rela mengantri untuk menikmati gomtang (sup tulang). Gomtang, sup yang terbuat dari daging dan tulang yang direbus hingga menjadi kaldu selama berjam-jam, adalah hidangan musim dingin yang direkomendasikan untuk mengisi perut dan membuat kamu tetap hangat. Hadongkwan juga dianugerahi penghargaan Bib Gourmand oleh Michelin Guide karena menyajikan hidangan lezat dengan harga yang terjangkau.

Gomtang Hadongkwan tersedia dalam dua versi berbeda: sup biasa hanya dengan daging sapi di dalamnya dan sup spesial, dengan usus yang meguatkan rasa gurihnya. Gomtang disajikan dengan nasi yang dicampur ke dalam sup bersama dengan kimchi di sampingnya. Kamu bisa menambahkan lebih banyak rasa ke dalam sup dengan menambahkan bumbu yang disediakan seperti daun bawang, garam, dan lada yang dipotong dadu sesuai keinginan kamu.

☞ Alamat (cabang utama): 12, Myeongdong 9-gil, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 명동9길 12)
☞ Jam operasional: 07:00-16:00 (Tutup pada hari Minggu pertama dan ketiga setiap bulan) / Dapat tutup lebih awal tergantung ketersediaan bahan
☞ Harga: Gomtang biasa 13,000 won / Gomtang spesial 15,000 won / Suyuk (irisan daging sapi rebus) (porsi besar) 50,000 won
☞ Situs web: www.hadongkwan.com (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)

Rasa lezat daging babi hitam Gunung Jirisan! Yuktongryeong

Photo_Irisan tebal daging babi hitam Gunung Jirisan dan kimchi jjigae

Irisan tebal daging babi hitam Gunung Jirisan dan kimchi jjigae

Photo_Irisan tebal daging babi hitam Gunung Jirisan dan kimchi jjigae

Sebagai satu-satunya restoran tempat orang bisa mencicipi daging babi hitam Gunung Jirisan yang terkenal di Seoul, pelanggan Yuktongryeong bertambah setiap hari. Popularitas restoran ini sangat meningkat berkat penampilannya di acara televisi "The Demand of Luxurious Food." Menu paling populer di restoran ini adalah daging kulit babi hitam panggang. Seperti namanya, tidak seperti daging perut babi biasa, daging perut babi dipotong bersama kulitnya untuk menciptakan tekstur kenyal.

Rasa daging yang asli dapat dicicipi dengan mencelupkan sedikit perut babi panggang ke dalam garam atau jeotgal (makanan laut asin). Nikmati daging panggang dengan salad dan lauk yang disajikan untuk menghilangkan rasa apa pun setelahnya. Menu lain yang populer, kimchi jjigae (rebusan kimchi) juga merupakan pasangan yang pas dengan daging perut babi.

☞ Alamat (cabang utama): 37-2, Myeongdong 8na-gil, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 명동8나길 37-2)
☞ Jam operasional: 11:30-01:00 (hari berikutnya) / Tutup pada hari Seollal (Tahun Baru Imlek) dan Chuseok (Hari Thanksgiving Korea)
☞ Harga: Daging kulit babi hitam panggang 15,000 won / Daging bahu babi hitam panggang 15,000 won / Daging babi hitam asin panggang 13,000 won / Kimchi jjigae 7,000 won / Mie kimchi 6,000 won

Mie spesial dari Jepang! Inaniwa Yosuke

Photo_Menu seiro udon, kroket krim udang & saus udon untuk dijual

Menu seiro udon, kroket krim udang & saus udon untuk dijual

Photo_Menu seiro udon, kroket krim udang & saus udon untuk dijual

Inaniwa Yosuke, yang terletak di dekat Balai Kota Seoul, adalah cabang sebuah restoran Korea bernama Sato Yosuke di Jepang yang telah berspesialisasi dalam udon selama 350 tahun terakhir. Restoran ini juga masuk ke daftar Bib Gourmand dari Michelin Guide dan merupakan salah satu dari tiga restoran udon yang harus dikunjungi di Jepang. Keunikan udon yang disajikan di restoran ini adalah bentuk mienya yang tipis dan pipih serta memiliki tekstur kenyal.

Menu khas mereka adalah seiro udon dan sup panas udon. Seiro udon disajikan dingin dan mie dapat dicelupkan ke dalam dua saus berbeda: saus tsuyu dan saus miso wijen. Setiap saus memiliki rasa unik yang akan merangsang selera kamu. Menu sampingan yang direkomendasikan untuk dimakan berbarengan dengan mie adalah kroket krim udang, kombinasi lezat krim lembut dan isi udang yang dibalut dengan crust renyah. Restoran ini juga menjual mie udon Inaniwa dan saus spesial mereka secara terpisah untuk Inaniwa udon di rumah atau sebagai hadiah istimewa.

☞ Alamat: 6, Eulji-ro, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 을지로 6)
☞ Jam operasional: Makan siang 11:00-14:00 (pesanan terakhir 13:40), Makan malam 17:00-23:00 (pesanan terakhir 21:50) / Tutup di hari Minggu
☞ Harga: 
- Makan siang: Saus kecap Seiro & udon tsuyu miso wijen 9.000 won / Udon wagyu 15.000 won / Kroket krim udang 8.000 won
- Makan malam: Saus kecap Seiro & udon tsuyu miso wijen 15,000 won / Udon Wagyu 18,000 won / Kroket krim udang 8,000 won
☞ Situs web: www.food-biz.or.kr/inaniwa (Hanya bahasa Korean)

Hot pot tradisional Cina di Korea! Hai Di Lao

Photo_Nikmati hot pot sesuai keinginan kamu_1

Nikmati hot pot sesuai keinginan kamu

Photo_Nikmati hot pot sesuai keinginan kamu_2

Hai Di Lao adalah franchise restoran hot pot yang memiliki cabang utama di Cina. Sejumlah besar bahan-bahan seperti daging, makanan laut, sayuran, tahu dan banyak lagi dicelupkan ke dalam kaldu mendidih dalam masakan shabu shabu gaya Cina ini.

Hai Di Lao menerapkan teknologi modern ke dalam sistem pemesanan mereka. Segera setelah kamu duduk di meja, kamu akan diberi iPad untuk melakukan pemesanan. Kamu bisa memilih kuah sup, daging, sayuran, dan bahan-bahan lain yang ingin kamu tambahkan ke hot pot. Harga total hot pot tergantung pada bahan yang kamu pilih.

Ada empat jenis kuah sup yang bisa dipilih - sup mala pedas dengan tambahan bumbu Cina, sup jamur, sup tomat, dan kaldu sup samseontang. Setelah kamu memilih sup, lanjutkan pesanan dengan memilih bahan-bahan seperti daging sapi, babi, domba, makanan laut, pangsit, sayuran, jamur, tahu, mie, dan banyak lagi.

Kamu bakal terkejut dengan layanan pelanggan Hai Di Lao karena bantuan staf sama mengesankannya dengan makanan mereka. Tidak hanya selalu tersedia staf berbahasa Cina untuk mengakomodasi kebutuhan sejumlah besar wisatawan Tiongkok, mereka juga menawarkan layanan pembersihan sepatu dan nail art gratis!

☞ Alamat: 78, Namdaemun-ro, Jung-gu, Seoul (서울특별시 중구 남대문로 78)
☞ Jam operasional: Buka 24 jam / Buka sepanjang tahun (dapat berubah sewaktu-waktu)
☞ Harga: 
- Kuah sup (mala, jamur, tomat, dan samseon) masing-masing 9.000 won
- Daging (babi, sapi, domba) tersedia mulai 11.000 won
- Pangsit campur 12.000 won / Sayuran campur 10.000 won / Jamur campur 10.000 won
- Self-serve sauce bar 3.000 won per orang (tersedia salad dasar dan beragam saus)


Info Lebih Lanjut
☞ Situs Web
-    Organisasi Pariwisata Seoul:
www.visitseoul.net (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina, Rusia)
-    Budaya & Pariwisata Jung-gu: www.junggu.seoul.kr (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina)
☞ Kolom terkait
-    Puaskan Rasa Lapar Kamu di Restoran All-You-Can-Eat di Seoul!
-    Tur ke TOP 5 HOT CAFÉS Seoul!
-    Panduan Michelin ke Tempat Makan Korea! Edisi Restoran Bintang
-    Panduan Michelin ke Tempat Makan Korea! Edisi Bib Gourmand
☞ 1330 Hotline Wisata Korea: +82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)


* Kolom ini terakhir diperbarui pada bulan Desember 2018, dan karenanya informasi mungkin berbeda dari apa yang tertulis di sini. Kami menyarankan Anda untuk mengkonfirmasi detail sebelum berkunjung.
 

Share This Article

Related Post