Lembar Tips Perjalanan ke Korea: 3 Layanan Transportasi Baru

Lembar Tips Perjalanan ke Korea: 3 Layanan Transportasi Baru

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-01

Hambatan bahasa di stasiun kereta bawah tanah di Seoul sudah teratasi! Memanggil taksi di Seoul kini semudah memanggil taksi di negara asalmu! Semua pertanyaan tentang penggunaan sepeda umum dijawab dengan mudah oleh chatbot yang membantu! Perjalanan perkotaan di Korea akan menjadi lebih mudah di Tahun Baru berkat tiga layanan transportasi baru yang dirilis pada akhir 2023.
 
1.   Sistem Interpretasi Real-time Menggunakan Teknologi AI | Rilis Desember 2023

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-02

Apa itu? | Sebuah layanan di stasiun kereta bawah tanah Seoul yang menggunakan teknologi AI untuk memberikan interpretasi real-time ke dalam 13 bahasa berbeda.
 
Apakah memungkinkan orang-orang dari berbagai negara berbicara dalam bahasa ibu mereka tapi tetap bisa berkomunikasi? Dengan Layanan Interpretasi Real-time yang baru di stasiun kereta bawah tanah Seoul, itu bisa terjadi! Sistem ini menggunakan teknologi AI untuk menafsirkan percakapan antara turis asing dan staf Korea di stasiun kereta bawah tanah. Misalnya, seorang turis Tiongkok dapat bertanya cara menuju Stasiun Yongsan dalam bahasa Mandarin dan pekerja stasiun Korea akan menjawab dalam bahasa Korea.
 
Jadi bagaimana cara kerjanya? Mikrofon terhubung ke layar sentuh tembus pandang yang menampilkan kata-kata yang diucapkan. Setelah turis mengajukan pertanyaan dalam bahasa mereka sendiri, pertanyaan akan diterjemahkan ke dalam bahasa Korea dan muncul di monitor untuk dilihat oleh pekerja stasiun Korea. Staf kemudian dapat merespons dalam bahasa Korea dan balasan mereka akan diterjemahkan ke dalam bahasa yang digunakan turis secara otomatis menggunakan AI. Karena AI sangat cepat menerjemahkan kata-kata yang diucapkan, maka tidak ada penundaan dalam komunikasi. Layar sentuh juga dapat digunakan untuk mencari informasi tentang T-locker dan T-luggage, sistem penyimpanan yang tersedia untuk wisatawan.

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-03 Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-04

Cara menggunakannya | Pilih bahasa di layar → Bicara ke mikrofon → Baca terjemahan balasan dari pekerja stasiun
 
Tersedia dalam bahasa│
Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Vietnam, Thailand, Melayu, Indonesia, Spanyol, Prancis, Jerman, Arab, Rusia (total 13 bahasa)
 
Lokasi│Pusat Layanan Pelanggan, Stasiun Myeongdong (Seoul Subway Jalur 4)
* Mesin akan ditambahkan ke Stasiun Seoul, Stasiun Itaewon, Stasiun Bandara Gimpo, Stasiun Gwanghwamun, dan Stasiun Universitas Hongik pada 2024
 
2.   Aplikasi Taksi Eksklusif untuk Turis Asing TABA │ Rilis Desember 2023

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-05 Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-06

Apa itu? | TABA adalah aplikasi khusus untuk memudahkan dalam pemanggilan taksi di Seoul bagi turis asing.
 
“Dapatkan taksi di Korea.” Itulah slogan TABA, aplikasi eksklusif untuk memanggil taksi bagi turis asing. Berbeda dengan aplikasi lain, yang memiliki sejumlah ketidaknyamanan dan hambatan bagi pengunjung asing, mulai dari mengharuskan nomor telepon Korea untuk mendaftar hingga hanya mengizinkan pembayaran dengan kartu bank yang diterbitkan di Korea, TABA melakukan pendekatan berbeda!
 
TABA tersedia dalam lima bahasa, dengan verifikasi pengguna dapat dilakukan menggunakan nomor ponsel dari negara asalnya, dan pembayaran diterima melalui kartu internasional (VISA, MASTERCARD, UnionPay, DISCVOER, AMEX, dll.). Pembuatan aplikasi ini didukung Pemerintah Metropolitan Seoul dan menawarkan tarif yang menarik! Aplikasinya dapat diunduh via Google Play atau App Store.

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-07 Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-08

Cara menggunakan | Unduh aplikasi dan buat akun → Verifikasi identitas menggunakan nomor telepon dari negara asal → Masukkan tujuan → Konfirmasikan jarak & tarif sebelum memilih jenis taksi (standar, luas, mewah) → Bayar tarif taksi sebelum naik menggunakan kartu bank yang diterbitkan secara internasional
 
Tersedia dalam bahasa | Inggris, Jepang, China Sederhana, China Tradisional, Thailand (total 5 bahasa) *Bahasa Vietnam, Indonesia, dan Rusia rencananya akan ditambahkan pada awal 2024
 
 
TIPS. Diskon
 
Semua pengguna pertama kali akan menerima diskon 5% pada perjalanan pertama. Kupon diskon diterapkan secara otomatis setelah membuat akun di aplikasi.
 
 
3.   Layanan Chatbot Berbahasa Inggris untuk Sepeda Umum Seoul, Seoul Bike | Rilis November 2023

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-09 Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-10

Apa itu? | Dapatkan jawaban atas semua pertanyaan tentang Seoul Bike melalui chatbot berbahasa Inggris.
 
Saat berjalan-jalan di Seoul, kamu akan segera menyadari banyak sepeda dengan ban berwarna hijau berlalu lalang.Ya, ini tak lain adalah sepeda umum Seoul, Seoul Bike. Diperkirakan 50.000 orang asing menggunakan Seoul Bike pada tahun lalu, yang menyebabkan penambahan layanan bahasa Inggris di Seoul Bike ChatBot.
 
Chatbot dapat menjawab semua pertanyaanmu, seperti cara menggunakan sepeda dan masalah pembayaran. Apa pun pertanyaanmu saat menggunakan Seoul Bike, tanyakan pada chatbot atau temukan di menu terkait untuk mendapat jawaban cepat dan mudah. Aplikasi Seoul Bike dapat diunduh dari Google Play atau App Store.
 
Selain itu, aplikasi juga terhubung dengan 120 Dasan Call Center, hotline Seoul, sehingga pengguna dapat dengan mudah terhubung untuk mendapatkan bantuan. Dasan Call Center memberikan layanan interpretasi antara pengguna dan tim yang bertanggung jawab atas pertanyaan seputar Seoul Bike.

Lembar Tips Perjalanan ke Korea 3 Layanan Transportasi Baru-11

Cara menggunakan | Unduh aplikasi Seoul Bike → Buat akun dan login → Pilih “Orang Asing” di halaman utama lalu beli voucher → Pilih sepeda dari peta → Pilih “Sewa sepeda” lalu pindai kode QR di sepeda → Masukkan pertanyaan di chatbot atau periksa bagian FAQ
 
Tersedia dalam bahasa | Inggris
*Mandarin dan Jepang akan ditambahkan di kemudian hari
 
 
TIPS. Cara membeli voucher Seoul Bike
 
Tiket penggunaan satu hari tersedia bagi warga Korea dan orang asing melalui aplikasi Seoul Bike, tapi orang asing juga bisa mendapatkan voucher jika mereka menggunakan   Discover Seoul Pass. yang eksklusif untuk orang asing. Cukup daftarkan kode sandi kamu di aplikasi Seoul Bike untuk mendapatkan voucher.
 
 
Lebih murah, lebih mudah! Kamu mencari tips travel yang lebih cerdas?
Ø  Mencari tips penukaran mata uang?
 
Jika perlu menukar lebih banyak uang, pergilah ke toko serba ada! Beberapa cabang CU dan emart24 di Seoul memiliki kios penukaran mata uang.
 
CU
Layanan:
Kios penukaran mata uang dengan 15 pilihan mata uang (Dollar AS, Euro, Yen, Yuan, dll.), Penjualan & manajemen saldo kartu Wowpass (kartu prabayar eksklusif asing)
Cara menggunakan: Pilih bahasa → Pilih mata uang yang akan ditukar → Pindai paspor → Masukkan uang ke mesin dan terima uang yang ditukar
Lokasi: Cabang Utama CU Myeongdong, Cabang Mall CU Yongsan I’PARK (Lebih banyak cabang akan ditambahkan)
 
emart24
Layanan: ATM digital dengan 16 pilihan mata uang, pengembalian pajak, transfer uang internasional (direncanakan)
Cara menggunakan: Pindai ID (kartu penduduk, paspor, SIM, dll.) untuk memverifikasi identitas → Buat akun → Terima kode QR → Masukkan uang ke mesin dan terima uang penukaran
Lokasi: emart24 Cabang Myeongdong Jungang-ro, emart24 Cabang Samcheong-dong (Lebih banyak cabang akan ditambahkan)
 
Info lebih lanjut
1330 Korea Travel Helpline:
+82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)
 

*Konten ini terakhir diperbarui pada Desember 2023 sehingga informasinya mungkin berbeda dari yang disajikan di sini. Kami sarankan untuk memeriksa pembaruan sebelum berkunjung.


Lihat Sumber Artikel di Sini

Share This Article

Related Post