Lima Tempat yang Lebih Hits dari Tteokbokki di Sindang-dong

Lima Tempat yang Lebih Hits dari Tteokbokki di Sindang-dong

tempat-hits-sindang-dong

Ada harta karun tersembunyi di dalam gang-gang lama di kawasan Sindang-dong. Jalan setapak dipenuhi toko dan pasar besar maupun kecil, semuanya memiliki pelanggan tetap dan cerita sejak kawasan ini pertama kali dibuka pada 1950-an. Kawasan ini mungkin tidak terlalu rapi, bersih, atau canggih, tapi tetap menjadi hotspot bagi generasi terbaru. Restoran baru berdiri di samping bangunan lama yang lebih dulu populer, menunjukkan bagaimana masa lalu dan masa kini berdampingan selaras menciptakan sesuatu yang unik.

Konten Terkait
- Sindang-dong Tteokbokki Town  

 

Cecile dan Cedric

Cecile dan Cedric

Cecile & Cedric merupakan toko pilihan yang menjual dekorasi rumah antik dan peralatan berkebun. Begitu kamu melangkah melalui pintu masuk, kamu akan disambut oleh interior taman dalam ruangan. Meskipun sekilas terlihat kecil, toko dua lantai ini dipenuhi beragam barang, mulai dari sachet herbal dan kain hingga barang antik bergaya Eropa. Tema dan produk keseluruhan toko dipilih berdasarkan kisah asli dua kekasih imajiner dari nama toko, Cecile dan Cedric.
 
Cecil & Cedric
Alamat: 8, Toegye-ro 81-gil, Jung-gu, Seoul
Jam operasional: Hari kerja 12.00-19.00 / Akhir pekan 12.00-20.00
* Tutup pada hari Rabu
Instagram:   @cecile.n.cedric  

 

Sosoo Bookshop

Sosoo Bookshop

Sosoo Bookshop adalah perpaduan eklektik antara kafe dan toko buku untuk orang-orang yang menyukai seni dan sastra. Minuman non-alkohol gratis disertakan setiap pembelian buku. Kamu boleh sekadar membaca buku tanpa membelinya dan duduk di salah satu kursi nyaman di toko. Tidak ada batasan waktu untuk berkunjung, jika kamu harus pergi sebelum selesai membaca, kamu bisa meminjamnya secara gratis dengan meninggalkan nama dan nomor kontak. Ada juga beberapa pilihan buku Korea yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris sehingga kamu bisa lebih memahami sastra Korea.
 
Sosoo Bookshop
Alamat: 411, Toegye-ro, Jung-gu, Seoul
Jam operasional: Rabu-Minggu 14.00-21.00
Instagram: @sosoobook 

 

Zoosindang

Zoosindang

Zoosindang merupakan bar unik tempat kamu bisa merasakan budaya Oriental. Eksterior bar didekorasi seperti kuil tempat berkumpulnya minuman keras dari seluruh dunia, menampilkan sejarah Sindang-dong yang menjadi lingkungan dukun selama Dinasti Joseon. Sebaliknya, interiornya mewakili "hutan roh", dengan tanaman dan pencahayaan warna-warni. Menu andalannya adalah 12 koktail dengan nama-nama binatang dari Sibijisin atau lebih dikenal dengan sebutan shio China. Namun, bartender dapat membuat minuman apa pun yang kamu inginkan. Setiap kursi di bar didekorasi dengan tatakan gelas dan patung hewan yang unik. Reservasi dilakukan melalui aplikasi seluler, tapi kamu juga dapat meminta nomor tunggu dalam bentuk kertas kepada staf jika kamu tidak memiliki ponsel Korea.
 
 ·       Apa Itu Zodiak China?
Terlepas dari namanya, zodiak China adalah bagian penting dari banyak budaya Asia, terkait dengan waktu dan arah. Di Korea, hewan (tikus, lembu, harimau, kelinci, naga, ular, kuda, domba, monyet, ayam jantan, anjing, dan babi) melambangkan karakteristik berbeda dan digunakan untuk mewakili setiap tahun dan orang yang lahir pada tahun tersebut. Tahun 2023 adalah Tahun Kelinci.
 
Zoosindang
Alamat: 2F, Dasan-ro 20-gil, Toegye-ro, Jung-gu, Seoul
Jam operasional: Senin-Jumat 18.00-02.00 / Sabtu-Minggu 17.00-01.00
Instagram: @zoosindang_official

 
Mosaic

Mosaic

Mosaic adalah kafe dan toko kaset yang menarik perhatian orang-orang dengan selera musik dan gaya tertentu. Sekitar 150 hingga 200 piringan hitam ditambahkan ke koleksi toko setiap hari Minggu. Apa yang membedakan Mosaic dari kafe musik lainnya adalah kecintaan stafnya terhadap musik. Anggota staf tidak hanya mendengarkan setiap LP vinil dan memberikan ulasan satu baris, tapi juga dengan bebas berkomunikasi dengan pelanggan dan bahkan menawarkan untuk mendemonstrasikan cara menggunakan meja putar dan merekomendasikan musik. Tidak perlu khawatir tentang kendala bahasa di Mosaic bahkan jika kamu tidak berbicara bahasa Korea karena di sini menggunakan bahasa universal, yaitu musik!
 
Mosaic
Alamat: 64, Dasan-ro 31-gil, Jung-gu, Seoul
Jam operasional: Selasa-Minggu 13.00-20.00
Instagram:  @mosaicseoul

 

Lab Pottery

Lab Pottery

Lab Pottery terbuka bagi semua orang yang ingin bersenang-senang dengan tanah liat. Bebaskan kreativitasmu di bengkel ini untuk membuat tembikar unik atau dekorasi rumah. Lab Pottery menawarkan kelas roda tembikar satu hari di mana kamu dapat membuat tembikar sendiri. Kelas ini berdurasi 1 jam 30 menit, dan kamu bisa mendapatkan produk akhir setelah proses pengeringan dan pelapisan yang bisa memakan waktu 3 hingga 4 minggu. Jika berencana untuk berlibur panjang di Korea, jangan lupa masukkan Lab Pottery ke dalam jadwal kamu untuk merasakan pengalaman yang menginspirasi sekaligus terapeutik.
 
Lab Pottery
Alamat: 26, Toegye-ro 56-gil, Jung-gu, Seoul
Jam operasional: Selasa-Minggu 10.00-21.00
Instagram: @lab.pottery
 

Info Lebih Lanjut
1330 Korea Travel Helpline: +82-2-1330 (Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Mandarin, Rusia, Vietnam, Thailand, Melayu)
 
*Kolom ini terakhir diperbarui pada Mei 2023, dan oleh karena itu informasi mungkin berbeda dari yang disajikan di sini. Kami menyarankan kamu untuk memeriksa pembaruan dari situs web resmi sebelum mengunjungi.
 
 
Lihat Sumber Artikel di Sini
 

Share This Article

Related Post